Polres Berau Juara! Ini Hasil Lengkap Turnamen Badminton Kapolda Kaltim Cup 2025

Setelah serangkaian pertandingan yang penuh semangat, Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Endar Priantoro, resmi menutup Turnamen Badminton Kapolda Kaltim Cup 2025 pada Kamis (29/05/2025) di GOR Bulutangkis Polda Kaltim, kawasan Stal Kuda, Balikpapan.

KaltimExpose.com, Balikpapan –Turnamen Badminton Kapolda Kaltim Cup 2025 resmi ditutup dengan penuh semangat dan kegembiraan pada Kamis (29/5/2025) di GOR Bulutangkis Polda Kaltim, kawasan Stal Kuda, Balikpapan. Penutupan dilakukan langsung oleh Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Endar Priantoro.

Dalam turnamen yang digelar dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79 ini, Polres Berau tampil gemilang dan keluar sebagai juara pertama, mengalahkan lawannya di laga final dan sukses menggondol Trofi Kapolda Kaltim Cup 2025.

Sementara itu, posisi juara kedua diraih oleh tim gabungan dari Direktorat Reserse Kriminal Umum, Biro Sumber Daya Manusia (SDM), dan Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Kaltim. Disusul oleh Polresta Samarinda yang menempati peringkat ketiga.

Tak hanya pertandingan, suasana penutupan makin meriah dengan pembagian doorprize untuk para penonton yang hadir langsung. Hadiah utamanya berupa 1 unit motor listrik berhasil dibawa pulang oleh Brigpol Eva Dani Rismaya dari Biro SDM Polda Kaltim. Dua sepeda listrik juga diberikan kepada Bripda Firmansyah dari Bidang TIK Polda Kaltim dan Ratih Kumalasari, seorang wasit dari PBSI Kota Balikpapan.

Menurut Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yuliyanto, turnamen ini bukan hanya soal menang dan kalah, tapi juga jadi momentum membangun kebersamaan di tubuh Polri.

“Turnamen ini diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, sekaligus menjadi momentum bagi kami untuk menunjukkan bahwa Polri tidak hanya solid dalam tugas, tetapi juga kompak dan sehat secara fisik dan mental,” ujar Kombes Pol Yuliyanto, dikutip dari Tribun Kaltim.

Ia juga menambahkan bahwa ajang seperti ini akan menjadi agenda rutin tahunan untuk terus menumbuhkan semangat soliditas di antara seluruh jajaran kepolisian di Kalimantan Timur.

Turnamen yang dihadiri oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Sabilul Alif, para pejabat utama Polda, hingga seluruh Kapolres se-jajaran ini menandai bahwa olahraga bisa menjadi sarana efektif membangun semangat dan sinergi di antara anggota Polri.

 

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co.


Update Berita Kaltim gak harus ribet! Yuk Gabung Channel WhatsApp Kaltim Expose Whatsapp Kaltim Expose untuk dapetin informasi terbaru dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Iklan