Wabup Paser Hadiri Raker Banggar DPR RI, Dorong Sinergi Fiskal untuk Percepatan Pembangunan IKN

Wakil Bupati Paser H. Ikhwan Antasari , S.Sos, Rabu (19/11/25) menghadiri Rapat Kerja (Raker) yang diselenggarakan oleh Badan Anggaran (Banggar) DPR RI di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) (foto: Prokopim Paser)

KaltimExpose.com, IKN –  Wakil Bupati Paser H. Ikhwan Antasari, S.Sos, menghadiri Rapat Kerja (Raker) yang diselenggarakan Badan Anggaran (Banggar) DPR RI di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Rabu (19/11/2025). Raker ini menjadi momen strategis untuk meninjau progres pembangunan IKN sekaligus membahas isu fiskal daerah penyangga.

Dilansir dari Prokopim Paser, rapat yang dimulai pukul 15.00 Wita ini turut dihadiri para bupati dan wali kota se-Kalimantan Timur, serta perwakilan Ditjen Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia. Kehadiran Banggar DPR RI dianggap krusial karena terkait dukungan anggaran pusat yang menentukan percepatan pembangunan IKN sebagai pusat pemerintahan dan politik nasional.

Usai kegiatan, Wabup Ikhwan menekankan pentingnya sinergi anggaran antara Pemerintah Pusat dan Daerah untuk memastikan perkembangan IKN berjalan optimal. Sinergi ini diyakini akan berdampak positif bagi masyarakat di sekitar IKN, termasuk Kabupaten Paser.

“Rapat kerja ini menjadi wadah penting untuk menyelaraskan kebijakan fiskal nasional dengan kebutuhan daerah, guna mewujudkan visi IKN sebagai kota dunia yang berkelanjutan,” ujar Wabup Ikhwan Antasari.

Kegiatan ini juga menjadi forum koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah penyangga IKN, memastikan setiap program pembangunan mendapat dukungan anggaran yang memadai. Dengan kolaborasi yang baik, percepatan pembangunan IKN diharapkan dapat berjalan lancar dan berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat lokal.


Update Berita Kaltim gak harus ribet! Yuk Gabung Channel WhatsApp Kaltim Expose Whatsapp Kaltim Expose untuk dapetin informasi terbaru dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Iklan