Pemkot Samarinda Penuhi Janji, Stadion Segiri Siap Berbenah untuk Borneo FC

Pemkot Samarinda akan menangani permohonan Borneo FC Samarinda seputar kondisi Stadion Segiri, Samarinda. (RAMA SIHOTANG/KALTIMPOST.ID)

KaltimExpose.com, Samarinda –Kabar gembira datang untuk Borneo FC Samarinda. Wali Kota Samarinda, Andi Harun, memastikan akan memenuhi permintaan manajemen klub terkait pembenahan Stadion Segiri agar lebih representatif.

Dilansir dari Kaltim Post, Kabar ini disampaikan usai audiensi manajemen Borneo FC dengan Wali Kota pada Rabu (26/8). Dalam pertemuan itu, manajemen yang dipimpin Dandri Dauri memaparkan sejumlah masalah, mulai dari rumput lapangan yang menguning, scoreboard buram, pasokan air bersih, hingga pencahayaan untuk pertandingan malam.

“Ini adalah Jumat yang penuh berkah,” ucap Dandri, Jumat (29/8/2025). Ia menegaskan, Pemkot Samarinda telah menyatakan kesiapannya merealisasikan seluruh kebutuhan tersebut.

Perbaikan Dimulai Hari Ini

Menurut Dandri, perbaikan rumput dan scoreboard akan dimulai sore ini. Pemkot bahkan sedang mencari teknisi untuk membenahi scoreboard digital. Selain itu, Pemkot berencana menambah 80 unit lampu agar intensitas cahaya stadion mencapai 1.800 lumen, sehingga memenuhi standar laga malam.

“Pemkot juga akan memfasilitasi sentelban dengan lapisan rumput sintetis agar tidak licin ketika pemain melakukan lemparan ke dalam,” ujarnya.

Untuk pasokan air bersih, PDAM Tirta Kencana disebut siap mendukung penuh. “Kalau ada gangguan, mereka siap memfasilitasi segera. Ini benar-benar kabar baik,” tambah Dandri.

Apresiasi dan Harapan

Manajemen Borneo FC menyampaikan apresiasi kepada Wali Kota dan jajaran Pemkot Samarinda atas komitmen mereka. “Ini tanda bahwa Pemkot masih sayang dengan Borneo FC. Bagi saya pribadi, ini cinta lama yang bersemi kembali,” ucap Dandri sambil berkelakar.

Kabar ini juga menjadi suntikan semangat bagi skuad Pesut Etam sebelum menjalani dua laga tandang kontra Persib Bandung (31/8) dan PSIM Jogjakarta (14/9).

“Kami berjanji kepada Pak Wali Kota akan membawa pulang enam poin dari tur tandang ini dan menjaga posisi puncak klasemen,” tegasnya.

Jika sesuai jadwal, publik Samarinda akan melihat wajah baru Stadion Segiri saat Borneo FC menjamu Persis Solo pada 22 September 2025 dalam lanjutan Super League 2025/2026.


Update Berita Kaltim gak harus ribet! Yuk Gabung Channel WhatsApp Kaltim Expose Whatsapp Kaltim Expose untuk dapetin informasi terbaru dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Iklan