KaltimExpose.com, Tanjung Redeb –Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-89 Kampung Maluang di Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau, berlangsung meriah dan penuh sukacita. Berbagai kegiatan seperti karnaval dan acara tradisional manutung jukut (bakar ikan) menjadi sorotan utama dalam perayaan tersebut.

Acara yang digelar pada Kamis (19/12) ini dihadiri oleh Wakil Bupati Berau, H. Gamalis Hafid, yang didampingi oleh Camat Gunung Tabur, Luthfi Hidayat. Kehadiran keduanya menambah semarak suasana, dengan acara dimulai sekitar pukul 09.30 WITA.

Dalam sambutannya, Wabup Gamalis menyampaikan apresiasi kepada panitia atas keberhasilan mereka mengemas acara dengan meriah. Ia menekankan bahwa perayaan ini bukan hanya bentuk kecintaan terhadap Kampung Maluang, tetapi juga sarana mempererat tali silaturahmi dan kekompakan masyarakat.

“Ini adalah wujud cinta kita kepada Kampung Maluang sekaligus ajang untuk memperkuat kebersamaan. Mari kita bersama-sama berkontribusi memajukan kampung ini,” ujar Gamalis.

Gamalis turut mengungkapkan kebanggaannya bahwa Kampung Maluang kini telah berstatus sebagai Kampung Mandiri. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bekerja sama membangun kampung, karena kemajuan wilayah bukan hanya tugas pemerintah, tetapi juga tanggung jawab bersama.

“Mari kita bersemangat membangun kampung agar semakin mandiri dan berprestasi,” tambahnya.

Dalam pandangannya, Kampung Maluang memiliki potensi besar di berbagai sektor. Dari ekonomi kreatif seperti batik dan produk makanan kemasan hingga prospek sebagai kampung wisata budaya.

“Potensi ini perlu dikelola maksimal, sehingga dapat mendukung kesejahteraan masyarakat. Saya berharap Kampung Maluang dapat menjadi destinasi wisata budaya, yang masuk dalam daftar kunjungan wisatawan saat ke Berau,” jelas Gamalis.

Wabup Gamalis mengakhiri sambutannya dengan ucapan selamat atas hari jadi Kampung Maluang yang ke-89.

“Atas nama pemerintah daerah, saya mengucapkan selamat hari jadi Kampung Maluang ke-89. Semoga masyarakatnya selalu sehat, selamat, dan kampung ini terus berprestasi menuju arah yang lebih baik,” pungkasnya.

 

Sumber Diskominfo Berau.


Update Berita Kaltim gak harus ribet! Yuk, ikuti Saluran Whatsapp Kaltim Expose dan google news Kaltim Expose untuk dapetin informasi terbaru dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Iklan