KaltimExpose.com, Tenggarong –�Pada Rabu (27/11) pukul 10.00 WITA, calon Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) nomor urut 3, Dendi Suryadi, menyalurkan hak suaranya di TPS 12 Kelurahan Melayu Tenggarong, Jalan Danau Melintang, Kecamatan Tenggarong. Dendi hadir bersama istri, anak, dan sejumlah anggota tim suksesnya.
“Alhamdulillah, kami sekeluarga sudah memberikan hak suara di Pilkada Kukar,” ujar Dendi usai mencoblos.
Dendi menyampaikan rasa syukurnya atas kerja keras tim sukses dan partai pendukung yang telah berjuang maksimal. Ia menyerahkan hasil Pilkada kepada masyarakat sebagai penentu masa depan Kukar.
“Semoga Kukar mendapatkan pemimpin yang mampu membawa perubahan. Jika kami terpilih, kami akan membawa Kukar menuju Gerbang Nusantara, visi kami untuk kemajuan daerah,” tambahnya.
Lebih awal, sekitar pukul 08.00 WITA, calon Bupati nomor urut 2, Awang Yakoub Luthman (AYL), mencoblos di TPS 03 Melayu. Dalam keterangannya, AYL mengapresiasi momen Pilkada sebagai hari di mana rakyat menyalurkan hak suara mereka.
“Hari ini adalah hak rakyat. Kami sepenuhnya menyerahkan hasilnya kepada kuasa Allah SWT,” kata AYL.
Sementara itu, calon petahana nomor urut 1, Edi Damansyah, mencoblos di TPS 022 Timbau bersama istrinya. Dengan mengenakan kemeja putih dan kopiah hitam, Edi mengimbau masyarakat Kukar untuk berpartisipasi penuh dan menghindari Golput.
“Jangan sampai tidak hadir di TPS. Semoga pasangan Edi-Rendi mendapat kemenangan besar di Pilkada ini,” tuturnya.
Suasana di berbagai TPS terlihat penuh antusiasme, mencerminkan semangat warga Kukar dalam menentukan masa depan daerahnya. Masing-masing calon berharap agar Pilkada ini tidak hanya berlangsung lancar dan aman, tetapi juga membawa pemimpin yang mampu menjawab kebutuhan rakyat.
Artikel ini telah tayang di Headline Kaltim.
Update Berita Kaltim gak harus ribet! Yuk, ikuti Saluran Whatsapp Kaltim Expose dan google news Kaltim Expose untuk dapetin informasi terbaru dengan cara yang mudah dan menyenangkan.